Dapat uang melalui internet

Trik Berbagi Artikel di Facebook Jika Domain Diblokir

Trik Berbagi Artikel di Facebook Jika Domain Diblokir
Bagi Anda para webmaster, blogger dan khususnya pengguna Facebook tentunya pernah menjumpai pesan "You can't post this because it has a blocked link" di Facebook. Pesan tersebut muncul manakala domain dari postingan yang ingin Anda bagikan telah diblokir oleh sistem keamanan Facebook walaupun Anda menggunakan url shortener apapun.
Ada 2 alasan mengapa domain tersebut diblokir, pertama karena dianggap spam dan kedua karena situs web tersebut tidak aman. Namun, kedua alasan tersebut belum tentu benar. Menurut pantauan Cyber4rt, sistem keamanan Facebook masih memiliki beberapa kesalahan dalam mendeteksi spam dan fitur yang tidak aman lainnya. Untuk secara pasti mengetahui keamanan suatu situs web, Anda bisa berkunjung ke sini. 
Berikut trik berbagi artikel di Facebook jika domain sebuah situs web diblokir:
  1. Login ke Networkedblogs dengan menggunakan akun Facebook Anda.
  2. Pilih menu Register a Blog.
  3. Setelah web/blog Anda terdaftar, pilih menu Syndication lalu pilih web/blog Anda untuk penerbitan otomatis ke Facebook danTwitter.
  4. Pada bagian ke "2. Choose where you'd like to publish posts to", pilih Add Twitter Target dan izinkan aplikasi Networkedblog untuk mengakses akun Twitter Anda.
  5. Sampai di sini, postingan pada web/blog akan otomatis di-tweet ke akun Twitter Anda.
  6. Untuk bisa membagikannya ke Facebook secara otomatis dari akun Twitter, masuk ke menu Setting Profil akun Twitter Anda.
  7. Pada bagian paling bawah, hubungkan akun Twitter ke akun Facebook Anda dan centang izin untuk memposting ke akun Facebook atau Fanspage Anda. Jangan lupa klik Save Changes.
  8. Selesai.
Kini postingan web/blog Anda akan otomatis dibagikan dari Twitter ke akun atau Fanspage Facebook Anda. Namun, akhir-akhir ini sering terjadi kesalahan dimana setiap update artikel dari web/blog Anda belum tentu secara berkala dibagikan dari Twitter ke Facebook. Kemungkinan ada masalah dari kedua sistem jejaring sosial tersebut. Untuk mengatasinya, Anda bisa membagikan postingan web/blog Anda secara manual dari Networkedblogs ke Facebook dengan cara seperti pada gambar di bawah ini:
Trik Berbagi Artikel di Facebook Jika Domain Diblokir
Setelah Anda menyalin lokasi link artikel, tempelkan pada status akun atau Fanspage Facebook Anda. Kini Anda sudah bisa kembali secara bebas berbagi artikel di Facebook walaupun domain web/blog Anda diblokir oleh sistem keamanan Facebook. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
 
 

0 komentar:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. Informasi Umum - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Bamz Templates